Adblock di Uc Browser ternyata sangat “powerfull” . Tidak hanya bisa memblokir iklan di situs kesukaan kamu, tapi juga dapat menghilangkan bagian yang tidak kamu inginkan. Misalnya ada satu bagian di bagian sudut kanan yang berisi kolom lokasi saat ini seperti pada gambar diatas. Selanjutnya dengan menggunakan UC Browser kamu cukup arahkan cursor ke bagian yang tidak kamu inginkan tersebut. Selanjutnya pilih
BLOCK THIS
Selanjutnya bagian tersebut langsung menghilang dari halaman yang sedang dibuka
selamat, blok yang tidak anda inginkan sudah lenyap dari halaman browser anda
MENGEMBALIKAN BLOK YANG HILANG
Terkadang kesempatan kedua dapat menjadi pilihan untuk memaafkan “bagian yang sudah hilang” di halaman UC Browser kamu. Ya memang kadang bisa saja kesalahan bukan pada pembuat atau pengelola situs tersebut. Hanya karena berbeda selera saja. kamu tidak suka dengan “blok tertentu” tersebut. Ya..trus mau bagaimana lagi? Dengan sangat terpaksa harus kembalikan lagi “bagian” tersebut”. Lalu bagaimana caranya?
Jika kamu ingin menampilkan kembali bagaimana??
Bukan hal yang sulit memang, tapi butuh waktu juga untuk mencari tentang topik ini. Penulis merasa sedikit sulit memang walaupun akhirnya dengan sisa-sisa kesabaran yang masih dimiliki, akhirnya heheheh…
Berikut ini caranya, sangat mudah
- langkah pertama : buka browser uc web, lalu masukkan alamat berikut ini, ucbrowser://settings/adblock.
- Cari konten yang sudah kamu blok, lalu pilih delete (hapus)
- Selamat anda sudah berhasil mengembalikan tampilan halaman tersebut ke keadaan semula
Selamat
Kamu sudah berhasil memperbaiki kesalahan kamu yang bisa saja merupakan kesalahan berikut ini :…
- Salah klik
- Kurang selera sama desainnya
- Tidak nyaman dilihat sama teman (naah kalau yang ini, hilangkan saja lagi)
- Lagi belajar ( sambil baca tulisan ini) wekekek yang ini yang paling hebat sepertinya. Silahkan tanya-tanya aja kalau ada yang kurang jelas ya?
- ….Lagi sial aja..hehehe
- Apa lagi ya??
Semoga saja tidak kejadian lagi ya..
Amiinn..